Ajari Si Kecil Menangani Perasaannya

Parents • 14 Maret 2023

Merencanakan Kehamilan

Parents, ajari si kecil bermacam-macam cara bagaimana menangani perasaan. 


Biarkan si kecil menemukan cara yang cocok untuk menangani perasaannya.


Beritahukan cara-cara positif dan yang kurang positif falam mengekspresikan perasaan. 


Ada banyak strategi yang bisa Parents pakai untuk mengajarkan berbagai cara dalam mengekspresikan perasaan:


1. Pakailah contoh dari kehidupan nyata atau ajari pada saat si kecil mengalami perasaan itu. Misalnya, “Kamu kesulitan ya meletakkan sepeda roda tigamu di garasi. Kamu kelihatannya kesal. Mau Ayah tolong? Di saat seperti ini, kamu bisa meminta tolong orang lain atau tarik napas panjang dan coba lagi. Kamu mau Ayah menolong bagaimana?”


2. Ajari si kecil cara-cara baru untuk menanggapi perasaan dengan mendiskusikan situasi yang umum yang diingat si kecil atau yang sering terjadi. Misalnya, “Kemarin kamu marah ya saat Bobi tidak meminjamkan mobil-mobilannya. Kamu marah sekali sampai memukul dia. Saat kamu marah karena Bobi tidak mau gantian bermain, menurutmu apa yang mestinya kamu lakukan?”


3. Parents dapat memakai buku cerita untuk membahas soal perasaan. Misalnya, tanyakan kepada si kecil saat membaca buku bersama Parents, “Apa yang dirasakan oleh (sebutkan nama karakternya)? Bagaimana kamu bisa tahu? Apakah kamu juga pernah mengalaminya? Apa yang kamu lakukan saat merasakan hal seperti itu?”


4. Beri penjelasan yang sederhana. Pakailah gambar untuk menyampaikan gagasan Parents, dan selalu kaitkan pelajaran Parents dengan hal yang terjadi dalam kehidupan si kecil.


5. Ajari si kecil strategi-strategi baru yang bisa digunakan ketika mengalami perasaan yang bisa diekspresikan tidak tepat (misalnya, marah, kesal, sedih). Strategi yang dapat Parents bagikan kepadanya di antaranya menarik napas panjang saat kesal atau marah, minta tolong orang dewasa ketika menyelesaikan suatu masalah, mengajukan usul untuk gantian bermain ketika temannya tidak mau berbagi, minta dipeluk saat sedang sedih, dan mencari tempat yang sepi untuk menenangkan diri saat sedih.


Mari Parents ajari si kecil menangani perasaannya sejak dini, supaya ketika dewasa si kecil punya kontrol pengendalian diri yang baik.

0

0

0

Artikel Lainnya